Informasi Proyek
Nganjuk merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Berbatasan dengan Bojonegoro di utara, Jombang di timur, Kediri di selatan, dan Madiun di barat. Kabupaten ini dijuluki sebagai Kota Angin karena di daerah ini memiliki tingkat frekuensi angin yang tinggi dan kencang. Selain itu Kata Nganjuk berasal dari desa bernama Anjuk Ladang. Desa Anjuk Ladang yang dalam bahasa Jawa Kuna berarti Tanah Kemenangan.
Kali ini Subur Jaya Logam mendapat pesanan Grill Cover Cast Iron dari pemerintah Kabupaten Nganjuk. Seperti ada detail dan spesifikasinya, mari kita cek..
Grill Cover Cast Iron merupakan salah satu komponen dari sistem drainase. Adapun fungsi dari Grill Cover ini adalah membuang debit air yang berlebih di permukaan ke dalam saluran air bawah tanah. Selain itu dapat berfungsi menyaring sampah yang akan masuk ke dalam gorong-gorong. Secara spesifikasinya Grill cover ini terbuat dari Besi cor berkualitas dengan berbentuk persegi. Kemudian untuk engselnya bisa dibuka atau ditutup untuk memudahkan membersihkan sampah yang tersangkut.
Adapun untuk finishing nya menggunakan cat yang berkualitas agar tahan dari cuaca hujan dan injakan beban berat. Dengan adanya Grill cover yang dipasang dibeberapa titik, tentu akan memudahkan dalam mengatasi debit air yang banyak Ketika masuk musim hujan. Disamping itu saluran drainase bawah tanah akan semakin bersih dari sampah yang berada dipermukaan.
Bagi anda para pengusaha maupun dinas pemerintahan yang berminat Grill Cover ini bisa menghubungi Subur Jaya Logam. Kami memiliki tenaga ahli yang berpengalaman dalam bidang pengecoran logam. Konsultasikan kebutuhan anda untuk mendapatkan penawaran dan harga yang menarik dari kami.
Subur Jaya Logam senantiasa berkembang dalam hal pengelolaan tata ruang publik dan pedestrian kota agar menjadi lebih baik lagi.
Mau Pesan Produk:
Grill Cover Iron Cast Kab. Nganjuk
Hubungi marketing kami dan konsultasikan kebutuhan produk custom anda.