“Dibandingkan dengan manhole cover biasa, ternyata manhole cover dengan elemen tambahan engsel lebih banyak digunakan dalam berbagai proyek. Apa saja kelebihan manhole cover engsel ini sehingga lebih populer?”
Dalam tata perkotaan, banyak sekali utilitas bawah permukaan tanah, salah satunya yaitu saluran drainase/ gorong-gorong. Untuk menunjang fungsional utilitas tersebut, juga terdapat lubang got yang mengarah ke saluran bawah permukaan untuk memungkinkan pekerja pemeliharaan mencapainya. Lubang got ini berfungsi menjadi tempat masuk pekerja ketika ingin membersihkan, memeriksa, atau memperbaiki saluran drainase maupun utilitas bawah permukaan lainnya.
Disisi lain, untuk menjaga lingkungan sekitar lubang got agar tetap aman dan nyaman maka perlu sebuah komponen pelengkap utilitas drainase yaitu penutup lubang got atau manhole cover. Manhole cover adalah pelat besi yang dapat dilepas yang membentuk tutup di atas bukaan lubang got. Sebagaimana fungsinya untuk menutup lubang, manhole cover berperan dalam mencegah siapa pun atau apa pun jatuh ke dalam got. Manhole cover tersebut umumnya terbuat dari besi cor/ besi tuang. Besi cor berarti besi yang mengalami peleburan dan kemudian penuangan, atau pengecoran ke dalam cetakan. Dengan material ini, manhole cover dapat memiliki kekuatan yang besar untuk menahan beban tonase kendaraan yang lewat di atasnya.
Bicara soal manhole cover lebih lanjut, manhole cover ini juga dapat diklasifikasikan menjadi 2 macam berdasarkan model pengamannya. Yakni menjadi manhole cover berengsel dan tanpa engsel. Sama seperti fungsi engsel pada pintu, engsel pada manhole cover ini menyatukan dua objek padat dalam hal ini menyatukan 2 bagian manhole cover yaitu frame (bingkai) dan cover (tutup). Selain itu, adanya engsel juga memungkinkan bagian tutup manhole dapat diayunkan dengan pengaturan sedemikian rupa sehingga bisa dibuka-tutup sesuai kebutuhan.
Kelebihan manhole cover engsel buka-tutup
Seperti yang telah kami sebutkan sebelumnya, meski tidak secara menyeluruh tetapi penggunaan manhole cover engsel lebih banyak peminatnya. Mencakup dalam proyek drainase jalan, trotoar, hingga sanimas. Apa yang menyebabkan manhole cover engsel lebih unggul daripada tanpa engsel? Berikut 2 kelebihan utama manhole cover engsel:
-
Membuat pekerjaan lebih efisien
Pada manhole cover tanpa engsel, ketika pekerja ingin membuka lubang got maka pekerja harus mengangkat dan menggeser cover manhole yang berbobot puluhan kg ini sampai lubang benar-benar terbuka. Sedangkan jika bagian frame dan cover disatukan dengan engsel maka dapat meminimalkan durasi pengangkatan. Sebab adanya engsel dapat menahan cover dengan aman dan terkendali selama dan setelah pengangkatan. Sehingga operasional manhole cover menjadi lebih fleksibel, layaknya membuka pintu rumah namun dengan arah yang berbeda.
Itu artinya, manhole cover engsel ini dapat mengurangi upaya fisik pekerja hingga 50% dalam membuka atau menutup manhole cover. Demikian ini menjadikan pekerjaan lebih efisien dalam segi tenaga dan waktu.
-
Mengamankan penutup lubang got agar tidak hilang
Beberapa tahun terakhir kasus tutup got di gondol maling kerap muncul di portal berita. Manhole cover memang sudah lama menjadi incaran oknum kriminal karena bernilai ekonomi tinggi. Apalagi penempatannya di tempat terbuka yang tidak terkontrol sehingga ada anggapan mudah untuk dicuri. Kasus pencurian ini tentu saja selain merugikan dari sisi ekonomi, juga dapat mengancam keselamatan pengguna jalan jika lubang tetap terbuka. Untuk itu, penggunaan engsel pada manhole cover mulai menjadi salah satu langkah preventif dalam menjaga keamanan dan keutuhan manhole cover pada tempatnya. Dengan adanya engsel, maka bagian tutup tidak dapat pisah dengan bagian framenya secara mudah.
Itulah beberapa kelebihan manhole cover engsel buka-tutup. Sekarang apakah Anda sudah paham betapa pentingnya peran engsel pada komponen penutup lubang got tersebut? Jadi untuk keamanan dan kemudahan aksesibilitas yang lebih tinggi, maka manhole cover engsel adalah pilihan yang lebih tepat ketimbang manhole cover tanpa engsel.
Kebetulan juga kami (suburjayalogam.co.id) memproduksi dan menjual manhole cover engsel dengan harga yang terjangkau. Kami menerima pemesanan untuk proyek skala kecil hingga besar, custom spesifikasi sesuai kebutuhan dengan jaminan kualitas terbaik. Tunggu apa lagi? Langsung saja pelajari lebih lanjut mengenai produk-produk kami pada website ini.